√ Ide Warna Cat Pintu Kayu Avian yang Cocok untuk Interior dan Eksterior

Memilih warna dan merk cat terbaik untuk pintu dan jendela rumah merupakan hal yang sangat penting agar tampilan bangunan nampak cantik. Namun, terkadang sedikit tricky jika pintu dan jendela yang akan dicat berbahan dasar kayu. Nah, Avian memiliki beragam varian warna cat pintu kayu yang dapat mempercantik rumah Anda.

Pintu kayu umumnya berwarna coklat. Jika Anda menginginkan yang anti mainstream maka dapat menggunakan pilihan warna lain dari cat Avian. Warna cat pintu kayu avian memiliki warna yang indah dan berkualitas tinggi. Kreasikan dan ciptakan pintu kayu yang menarik sesuai selera Anda.


Mengenal Ukuran Standar Pintu dan Jendela Rumah Tinggal

1. Pilih cat berkualitas

Produk cat yang berkualitas memiliki kandungan bebas merkuri, tidak mudah pudar dan tahan lama. Dengan begitu, pelapis cat tersebut akan mampu bisa melindungi pintu kayu dengan baik.

Nah, pilihan yang tepat adalah dengan menggunakan cat Avian. Kualitasnya sudah tidak diragukan lagi yang sudah terjun ke pasar kurang lebih 4 dekade ini.

2. Pilih Varian Warna yang Cocok

Seperti yang telah dijelaskan pada paragraph sebelumnya, memilih warna cat pintu terkadang cukup tricky karena harus disesuaikan dengan konsep bangunan. Nah, berikut ini kami berikan beberapa pilihan warna terbaik untuk pintu kayu Anda dari cat Avian:

a. Warna dengan tingkatan rendah/muda


Anda dapat memilih warna cat pintu dan jendela kayu dengan pilihan varian warna tone muda seperti coklat muda, kuning muda, dan yang lainnya. 

Warna ini cocok untuk diaplikasikan pada bangunan/ruangan yang tidak memiliki terlalu banyak ornamen hiasan atau ukiran. Sangat cocok jika Anda ingin mengusung konsep minimalis.


b. Warna natural kayu dan/atau hitam


Jika Anda ingin aman, memilih cat pintu kayu warna natural dan/atau hitam bisa menjadi solusinya. Warna alami kayu akan nampak sempurna pada bangunan dengan konsep modern.


c. Warna putih dan coklat transparan


Warna cat pintu kayu avian dengan warna putih dan juga coklat transparan ini sangat tepat untuk pintu dan jendela hunian dengan gaya atau konsep klasik. Keberadaan ornamen dan juga ukiran yang memiliki tingkat kerumitan tertentu membutuhkan warna yang minim agar bangunan tidak terkesan heboh.


d. Warna-warna pastel


Warna cat pastel dapat digunakan untuk mempercantik pintu kayu. Tone transparan ini cocok untuk bangunan rumah berkonsep kontemporer. Anda perlu kreatifitas tinggi untuk menicptakan tampilan pintu dan jendela yang unik sesuai dengan konsep bangunan tersebut.




Keunggulan Cat Besi dan Kayu Avian


Adapun kelebihan dari cat besi dan kayu Avian adalah sebagai berikut:

  • Berbahan dasar alkyd yang cepat kering ketika diaplikasikan pada besi dan kayu
  • Memiliki daya tutup paling baik
  • Hasil akhir mengkilap
  • Dapat digunakan untuk perabot berbahan dasar besi dan kayu baik untuk interior maupun eksterior.
  • Memiliki 7 warna dasar yang masing-masing memiliki lebih dari 70 tingkatan warna yang memudahkan konsumen dalam memilih warna yang sesuai keinginan.


Baca juga: Model dan Harga Pintu Besi untuk Rumah, Ruko, dan Garasi

                  Jenis Pintu Koboi yang Cocok Mempercantik Rumah

Merek Cat Kayu Avian Terbaik


1. Avian High Gloss Enamel




Varian cat Avian untuk cat besi dan kayu yang pertama adalah Avian High Gloss Enamel. Cat ini sangat tepat untuk interior maupun eksterior. Hasil pengecatan dengan cat kayu Avian akan membuat pintu kayu menjadi lebih mengkilap dan tidak mudah retak.

Selain itu, cat ini dapat membuat kayu memiliki ketahanan cuaca yang baik, bersifat anti jamur, anti karat, dan anti rayap. Hasil permukaannya juga akan nampak halus. Berikut ini pilihan warna cat besi dan kayu dari Avian yang bisa Anda pilih:




2. Yoko High Gloss Enamel



Produk Avian berikutnya adalah Yoko High Gloss Enamel. Sama seperti produk Avian sebelumnya, Yoko juga dapat diaplikasikan untuk bahan besi dan kayu baik eksterior maupun interior. Jadi, ketika Anda ingin mengecat pagar kayu atau pintu kayu yang letaknya di luar bisa memilih untuk menggunakan cat yang satu ini. 

Hasil akhir dari cat ini sangat halus dan mengkilap yang mampu menutupi ke seluruh permukaan objek dengan baik. Kemampuannya untuk melindungi kayu dari jamur dan serangga/rayap sangat baik sehingga Anda tidak perlu ragu lagi untuk mengecat pintu kayu dengan cat Yoko dari Avian ini.

Yoko mempunyai beragam varian warna yang dapat mempercantik pintu atau jendela kayu rumah Anda, seperti yang nampak pada gambar di bawah:




3. Glovin




Produk cat kayu keluaran Avian yang terkahir adalah Glovin. Keunggulan dari varian produk Glovin ini ramah lingkungan. Terbuat dari bahan pigmen dan alkyd membuat cat ini aman untuk kesehatan. Selain itu, cat kayu ini terbebas dari merkuri dan chromate.

Glovin mempunyai daya serap dan tutup yang bagus. Dan  untuk varian warna, Glovin memiliki beberapa pilihan seperti tampak pada gambar di bawah:








Warna cat kayu merk Avian untuk pintu dan jendela kayu di atas mungkin saja sangat berguna bagi Anda yang sedang menentukan pilihan warna untuk pintu dan jendela bangunan. Pilihlah warna yang serasi/harmonis antara warna dinding, warna pintu dan jendela agar bangunan memiliki nilai estetika yang bagus dan maksimal. Apabila mengalami kesulitan dalam pemilihan warna cat maka Anda bisa berkonsultasi dengan orang yang berpengalaman atau dengan pegawai toko bangunan/cat.

Post a Comment for "√ Ide Warna Cat Pintu Kayu Avian yang Cocok untuk Interior dan Eksterior"