Saat ini alternatif bahan material untuk mendirikan sebuah bangunan cukuplah beragam. Salah satu yang lagi tren saat ini adalah penggunaan konstruksi baja karena kokoh, tidak mudah hancur, dan pengerjaannya menjadi lebih cepat.
Jika dulu struktur konstruksi baja lebih banyak digunakan untuk membangun gedung-gedung pencakar langit dan jembatan besar, saat ini kita sudah sering menemukan bangunan-bangunan rumah, cafe, dan ruko menggunakannya sebagai struktur bangunan..
Sebagai contoh, pengerjaan proyek bangunan yang menggunakan jenis konstruksi baja ini adalah seperti masjid, lapangan atletik, gor atau gelanggang olahraga, dan stadion.
Baca juga: Harga Kubah Masjid Per Diameter Berdasarkan Bahannya
2. Tipe Rangka (Frame Structure)
2. Baja Siku
Produk baja ini juga dikenal dengan sebutan besi siku. Ukuran besi siku sangatlah beragam mulai dari ukuran luas penampang 2 cm, 3 cm, 4 cm, dan 5 cm dan dengan ukuran ketebalannya berkisar 1,4-3,4 mm.
Produk ini biasa digunakan untuk membuatmenara tower, rak lemari dan buku, dsb.
3. Baja Wide Flange atau H-Beam
Juga dikenal dengan profil baja H. Jenis produk konstruksi baja yang biasanya diaplikasikan untuk tiang pancang, kantilever pada kanopi, dan lain sebagainya.
4. Pipa Baja
Sesuai dengan namanya, produk baja ini digunakan sebagai saluran perpipaan. Tak sampai di situ, produk ini juga biasa diaplikasikan sebagai bracing, rangka atap, lampu penerangan, dan tiang pancang reklame/baliho.
Baca juga: Spesifikasi Iklan Billboard dan Ukurannya, Ini Tips Memilih Lokasi untuk Billboard!
5. Baja UNP
Atau biasa dikenal dengan besi UNP atau profil U. Produk baja ini banyak digunakan sebagai sambungan atau dudukan saat pembangunan atap. Kanal U ini juga berfungsi sebagai penyangga utama atau penguat pada jembatan baja atau konstruksi baja.
6. Baja CNP
Atau besi CNP atau Lipped Channel merupakan jenis produk konstruksi baja yang biasanya untuk member Trus. Selain itu, baja ini juga biasa dijadikan untuk pembuatan pagar, dan rangka kanopi untuk carport mobil.
7. Baja T-Beam
Bentuknya menyerupai penampag seperti huruf T. Profil besi T beam ini banyak dimanfaatkan sebagai struktur load-bearing logam atau sebagai balok lantai pada proses konstruksi bangunan.
Keunggulan dan Kelemahan Konstruksi Baja
Penggunaan konstruksi baja lebih efisien jika dibandingkan konstruksi kayu. Kunggulan baja yang kokoh untuk struktur bangunan dinilai lebih baik dibandingan menggunakan bahan kayu.
Berikut ini adalah kelebihan konstruksi baja yang bisa kita dapatkan untuk kebutuhan pondasi sebuah bangunan :
1. Lebih Stabil dan Kokoh
Struktur baja jauh lebih konstan dan stabil dibanding kayu. Pada strukur kayu dibutuhkan tatakan labil dari kontur tanah yang ditempati. Nah dengan kehadiran konstruksi baja ini mampu menjawab permasalahan tersebut.
Karakter baja yang kokoh membuat struktur bangunan tidak mudah bergeser.
2. Daktilitas Tinggi
Daktilitas adalah kemampuan sebuah struktur bangunan mengalami simpangan pasca-elastik secara berulang namun tanpa mengalami penurunan kekuatan yang berarti.
Konstruksi baja memiliki daktilitas tinggi yang artinya, setiap perubahan akibat getaran atau beban secara konstan, produk dapat mempertahankan posisi dengan baik, sehingga struktur bangunan tetap kokoh dan aman. Jadi, bangunan dengan konstruksi baja akan lebih aman ketika terjadi gempa.
2. Instalasi mudah
Konstruksi baja ini diproduksi secara fabrikasi. Dengan sistem seperti itu membuat produk konstruksi baja lebih mudah dalam proses pemasangannya.
Sedangkan kekurangan dari pengerjaan konstruksi baja adalah
1. Tidak Presisi
Kelemahan struktur baja yang pertama adalah tidak adanya presisi pada garis level pasangan dinding bata atau balok beton
Dengan begitu, perlu adanya revisi berupa penambalan, pengganjalan, ataupun pembobolan dan pemangkasan di bagian-bagian yang tidak level agar tempat dudukan kuda-kuda rangka atap baja ringan memiliki tampilan yang sempurna.
2. Membutuhkan Tenaga Ahli untuk Proses Pemasangan
Untuk meminimalisir risiko saat proses pemasangan, maka dibutuhkan tenaga ahli profesional yang sudah berpengalaman mengerjakan proyek bangunan konstruksi baja.
Prosedur Pengerjaan Konstruksi Baja
Mekanisme penyambungan pada pengerjaan konstruksi baja adalah proses penting dalam mendirikan sebuah bangunan. Secara umum produk baja ini dapat dipasang dengan beberapa model penyambungan, berikut diantaranya :
1. Bolt & Nut
Dikenal dengan sebutan mur dan baut. Metode ini banyak digunakan penyambungan konstruksi baja yang bersifat semi permanen. Dengan metode ini, pemilik dapat dengan mudah melakukan perombakan struktur bangunan jika suatu saat dibutuhkan proses perluasan dan/atau kebutuhan lainnya.
2. Metode pengelasan
Proses ini dilakukan untuk menyatukan material baja dengan cara mencairkan sebagian logam induk dan logam pengisi.
Metode penyambungan ini banyak dilakukan untuk instalasi konstruksi permanen seperti untuk konstruksi jembatan, sistem pumbling, konstruksi kapal laut, kereta api, dan berbagai bangunan dengan rangka baja lainnya.
3. Paku
Metode instalasi ini digunakan untuk proses penyambungan pelat baja dengan ketebalan yang terbatas. Jenis paku yang digunakan biasanya menggunakan paku keling.
Cara ini lebih mudah dan sederhana namun hanya bisa digunakan untuk produk baja yang memiliki ukuran ketebalan yang tipis, seperti pada baja ringan,
Konstruksi baja adalah salah satu bahan modern untuk konstruksi yang mampu menjawab permasalahan pada bahan kayu. Metode pemasangan konstruksi baja memang cukup rumit mengingat tidak bisa dilakukan oleh sembarang orang. Oleh karenanya, gunakan jasa konstruksi yang profesional agar dihasilkan bangunan yang sempurna.
Post a Comment for "Jenis Konstruksi Baja, Keunggulan dan Kekurangan, dan Metode Pemasangannya"